Tuesday, November 24, 2009

Green bag Hero

Diposting oleh anantasean di Tuesday, November 24, 2009
Dear readers,












sumber foto : kompas.com

Barusan saya masuk ke kompas.com dan menemukan berita yang sangat bagus. Supermarket Hero ikut mempromosikan tas green bag untuk tas belanja miliknya untuk mengurangi penggunaan plastik sebagai tempat bawaan belanja.
Jelas ini langkah yang sangat bagus. Terutama untuk desain tas itu sendiri, Hero telah bekerja sama dengan desainer kondang Adjie Notonegoro dan hasilnya waw-waw-waw, kayaknya tas itu bukan hanya seperti tas belanja pada umumnya tapi juga cocok dibawa untuk ke kampus bahkan ke mall karena bentuknya yang menarik. Padahal.. sstt... bahannya cuma dari karung goni loh.

Sebenernya aksi say no to plastic ini sudah diperkenalkan oleh Carrefour terlebih dahulu. Hypermarket itu mengeluarkan dua jenis tas : tas plastik yang tebal dan dijamin anti rusak dengan jaminan seumur hidup (ini beneran, aku sudah membuktikan sendiri) dan satu lagi tas rajut dari kain kasar yang juga dijamin seumur hidup. Saat itu aku langsung membeli tas kain itu dan sampai sekarang memang terbukti nggak rusak-rusak.

Seneng banget kalau dengar berita aksi penghijauan seperti ini. Semalam di kampus aku juga membaca banner iklan di tv media kantin kampusku. Aku sudah agak lupa tapi kira-kira seperti ini taglinenya :

Hadiah terbesar yang bisa kamu berikan pada anak cucumu adalah udara yang bersih dan penghijauan yang sehat.


See, sudah begitu banyak iklan penghijauan yang tersebar dimana-mana. Sekarang tinggal kita, warga Bumi ini yang harus sadar dan mencintai lingkungan kita. Right here, right now.

ps : siapa yang suka belanja ke Hero, aku nitip tas go green nya yah ?

ttyl,

nova

6 komentar:

riskabagus said...

"Hadiah terbesar yang bisa kamu berikan pada anak cucumu adalah udara yang bersih dan penghijauan yang sehat"

aku dulu malah sewaktu di kandungan pingin hadiah dari kakek itu sebuah mobil mercedesz e class. tapi aku dikasih udara bersih sama kakek. trus aku musti gimana dong ? :(

anantasean said...

@ --- : heya, untungnya aku bukan kakekmu :D

petir said...

Sayangnya HERO uda langka che...
2 hero di deket kosanku udah gulung tikar, ditindih Gian* ;D

petirr said...

Che, blogku uda ganti ke http://petirr.blogspot.com ya...
^^;

anantasean said...

@ petir : hoorraayy akhirnya jadi bloggers mania juga

anantasean said...

bu petirr kok alamat linknya nggak bisa ?

 

nomadluvred Template by Ipietoon Blogger Template | Gadget Review